Rabu, 17 April 2013

Cara Mudah Memahami Melipat Bendera

1. Di bagian kail / bagian yang terdapat tali, pegang bagian atas bendera dengan tangan kanan dan bawah bendera dengan tangan kiri, sedangkan bagian pengibar pegang atas bendea dengan tangan kiri, dan bagian bawah bendera dengan tangan kanan.
2. Lipat bendera 2 kali dengan garis lipat sumbu x, (Dengan 3 Jari).
3. Lipat bendera ke kanan dan ke kiri dengan garis lipat sumbu y, ratakan sampai menyentuh ujung bendera.
4. Setelah itu  lipat ke kanan dengan garis lipat sumbu y.
5. Lalu lipat kembali ke kiri dengan garis lipat sumbu y.
6. Bendera siap untuk dikibarkan

Tips agar bendera tidak salah/ terbalik saat dikibarkan adalah: kalau memegang bagian kail atas saat melipat dengan tangan kanan maka terlebih dahulu melipat ke sebelah kanan, sebaliknya, kalau memegang bagian kail atas saat melipat dengan tangan kiri maka terlebih dahulu melipat ke sebelah kiri.

Semoga dapat membantu!
Sekian


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jangan Lupa "Tinggalkan Komen Anda Di Sini ↓"